Siap Meletup Bersama Resep Bubble Tea Sederhana dan Unik!

6:27 PM
Siap Meletup Bersama Resep Bubble Tea Sederhana dan Unik!

Sore hari adalah waktu luang yang sangat menyenangkan apalagi jika berkumpul bersama keluarga, sambil minum teh dan memakan kue kering yang manis. Salah satu negara yang gemar minum teh adalah Taiwan.

Dikarenakan konsumsi teh yang lumayan tinggi menjadikan penjual teh di café atau street food mencoba inovasi baru dalam mengolah minuman satu ini. Mungkin bila teh yang dingin sudah biasa di dengar, maka berbeda dengan olahan ini yaitu bubble tea atau teh gelembung.

Minuman khas Taiwan ini sudah menyebar hingga ke manca negara. Di Indonesia sendiri sudah banyak stand atau bahkan resto yang menjual minuman dingin tersebut. Penasaran seperti apa Kecerian di dalamnya? Yuk, coba resep bubble tea mudah dan lezat a la Woobwl!

Siap Meletup Bersama Resep Bubble Tea Sederhana dan Unik!
Berbagai varian rasa bubble tea yang menarik







Bahan:

1 cangkir teh seduh
1 cangkir susu cair(optional)
3,5 ons mutiara tapioka
gula merah cair secukupnya
250 cc air
1 cangkir gula pasir
es serut/ es batu secukupnya
1 cup melon serut
nata de coco
biji selasih secukupnya

Cara membuat:

  • Rebus mutiara tapioka ke dalam air diatas api kecil sekitar 8-12 menit. Aduk sesekali agar mutiara tidak menempel satu sama lain, bila sudah mendidih dan mengembang, matikan api kemudian dinginkan.
  • Larutkan gula pasir dan air ke dalam wadah dan panaskan diatas api kecil, lalu tuang mutiara yang sudah dibilas menggunakan air dingin kemudian tunggu hingga lengket dan gula membentuk lapisan luar seperti jelly. Kemudian sisihkan.
  • Beralih ke tahap selanjutnya, yaitu campurkan teh yang sudah diseduh, susu cair, gula merah, dan es serut. Blender semuanya hingga tercampur dan memiliki tekstur yang kental.
  • Tuang campuran tersebut ke dalam gelas dan tambahkan mutiara yang sudah direndam tadi, lalu tambahkan melon serut, biji selasih, serta nata de coco sesuai selera.Bisa juga menambahkan sedikit citarasa segar yang kuat dengan sejumput daun mint dan perasan air lemon. Siap untuk disajikan.


Bubble tea juga sudah menjadi tren dikalangan umum, bahkan tidak hanya di negara asalnya saja. Kini berbagai resep bubble tea yang istimewa sudah membuat icon tersendiri cara minum teh yang baru. Kini bubble tea yang unik sudah bisa dicoba sendiri di rumah serta pas untuk disajikan saat santai dengan keluarga atau hang out bersama teman. Selamat mencoba!

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »