Si Kuah Hitam yang Melegenda, Ini Dia Rawon Asli Surabaya!

7:03 PM
Bagi para penggemar kuliner asli nusantara dan suka sekali menyantap olahan daging, mungkin sudah taka sing lagi dengan yang namanya rawon. Makanan khas kota pahlawan yang sudah sangat terkenal di Indonesia.

Rawon adalah kuliner asli kota Surabaya yang lezat dan mudah dibuat sendiri dirumah. Panganan yang berbahan dasar daging tetelan dan berbumbu rempah yang sangat nikmat, mampu membuat nafsu makan bertambah. Salah satu ciri rawon yang mudah untuk diketahui yaitu kuah yang berwarna hitam karena menggunakan biji kluwek. Selain menggunakan daging, kudapan satu ini juga biasa menggunakan buah labu siam dan tauge sebagai pelengkap masakan.

Si Kuah Hitam yang Melegenda, Ini Dia Rawon Asli Surabaya!
Salah satu makanan dari daerah Jawa timur yang patut untuk dicoba. Ingin tau seperti apa resep rawon praktis yang enak? Yuk, intip keseruan memasaknya disini!

Bahan-bahan:

600 gram daging sapi tetelan, potong kecil-kecil
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 liter air
garam secukupnya
2 batang serai, memarkan
4cm lengkuas
minyak goreng
tauge (optional)
Si Kuah Hitam yang Melegenda, Ini Dia Rawon Asli Surabaya!
Daging tetelan sebagai salah satu bahan utama rawon

Bumbu halus:

4 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2 batang daun bawang, cincang
4 biji kluwek
1 ruas kunyit
ketumbar secukupnya
5 buah cabai merah besar
3 buah kemiri
garam secukupnya

Cara membuat:

  • Langkah pertama cuci bersih daging sapi dan bilas, lalu tiriskan.
  • Rebus air dalam panci diatas api sedang hingga mendidih. Tambahkan daun jeruk, lengkuas, serai dan daun salam. Masukkan daging yang sudah dicuci dan aduk sesekali supaya bumbu tercampur rata. Cover panci agar rempah dapat meresap sempurna dan tunggu hingga daging menjadi empuk.
  • Step selanjutnya cuci bersih buah labu siam, potong dadu dan masukkan ke dalam rebusan daging. tunggu beberapa saat hingga lunak. Angkat serta diamkan.
  • Haluskan bumbu halus, kemudian tumis diatas penggorengan dan aduk-aduk sampai tercium bau harum. Matikan api, dan sisihkan.
  • Panaskan kembali rebusan daging dan kuah kaldunya. Masukkan bumbu yang sudah ditumis dan aduk secara merata dan didihkan.
  • Tambahkan garam dan gula secukupnya. Aduk kembali serta jika sudah matang, angkat serta siap untuk disajikan.
Rawon yang nikmat cocok untuk dinikmati bersama keluarga, sandingkan dengan beberpa item lain seperti taburan tauge, sambal, tempe goreng dan kerupuk. Mudah bukan cara membuat rawon sendiri bersama Woobwl? Salah satu resep kuliner Jawa Timur yang patut untuk dilestarikan dan dijaga membuat rawon mempunyai keunikan tersendiri yang tak lekang oleh waktu. Selamat mencoba ya!.

Monggo Cicipi Resep Nasi Goreng Jawa Special yang Praktis di Rumah!

6:42 PM
Pagi hari adalah waktu yang tepat untuk memulai rutinitas sehari-hari dengan penuh semangat. Tenaga yang kita butuhkan untuk beraktifitas pastilah berasal dari sarapan yang kita makan. Ada banyak sekali makanan yang cocok untuk sarapan.

Salah satu contoh yang umum adalah roti, buah, atau mie instan yang mudah dan cepat, apalagi deadline yang singkat membuat kita harus membuat kudapan yang sederhana. Kali ini Woobwl akan memberitahu tips resep nasi goreng jawa untuk sarapan pagi enak dan tidak membutuhkan waktu lama untuk mengolahnya.

Seperti apa lezatnya nasi goreng jawa special nikmat yang mudah dan sehat? Silahkan simak disini!
Monggo Cicipi Resep Nasi Goreng Jawa Special yang Praktis di Rumah!

Bahan:

500 gram nasi putih
2 potong daging ayam, suwir
1 batang daun bawang, cincang halus
sayur kol secukupnya
2 butir telur ayam
4 siung bawang merah
6 siung bawang putih
95 gram cabai merah besar, cincang halus
120 gram cabai rawit, haluskan
1 sdt garam
¾ sdm gula
1 sdm kecap manis
2 butir kemiri, sangrai
½ sdt ebi goreng
merica bubuk secukupnya
minyak goreng untuk menumis
acar dan tomat segar untuk bahan pelengkap
Monggo Cicipi Resep Nasi Goreng Jawa Special yang Praktis di Rumah!
Nasi goreng yang cocok buat sarapan pagi bersama

Cara membuat:

  • Haluskan bumbu-bumbu seperti cabai merah, cabai rawit, kemiri, ebi, bawang putih, bawang merah, dan  merica hingga halus dan tercampur rata.
  • Panaskan penggorengan diatas api kecil, lalu masukkan minyak dan tumis bumbu rempah yang sudah dihaluskan. Aduk sesekali agar tidak gosong dan tunggu hingga berbau harum. Angkat dan sisihkan
  • Beri minyak kembali pada penggorengan dan tambahkan telur ayam, aduk sampai membentuk telur orak-arik.
  • Kecilkan api lalu masukkan nasi putih yang sudah didiamkan selama beberapa saat. Usahakan gunakan nasi yang sudah dingin dan bertekstur agak keras jangan yang masih panas dan lembek.
  • Aduk nasi dan telur secara terus menerus, tambahkan garam, gula dan bumbu yang sudah ditumis. Aduk kembali hingga tercampur dan nasi tidak menggumpal.
  • Kemudian masukkan suwiran daging ayam, kol dan daun bawang yang sudah dicincang. Lalu tambahkan kecap manis sesuai selera, aduk kembali.
  • Setelah matang, siapkan piring saji dan tuang nasi goreng ke atasnya. Tambahkan tomat segar yang dipotong memanjang kecil dan acar segar secukupnya. Masukkan juga bawang goreng agar rasanya lebih menambah citarasa nasi goreng jawa tersebut.
Menarik bukan cara membuat nasi goreng jawa sendiri di rumah? Selain simple olahan satu ini juga cocok untuk menjadi bekal dan menjamu tamu dirumah. Bisa dipadu padankan dengan olahan lain seperti sosis, daging bakso, ati ampela, hingga seafood. Sekarang coba kreasi nasi goreng jawa sendiri ya! Good luck.

Mau Plesiran ke Bali? Coba Resep Ayam Betutu ini Untuk Pemanasan!

6:51 PM
Kali ini Woobwl akan berbagi tips kuliner yang sudah sangat terkenal dari Indonesia hingga ke mancanegara. Jika berkunjung ke pulau Dewata Bali, tentu sudah taka sing lagi jika mendengar nama ayam betutu yang lezat.

Kudapan yang sudah ada sejak jaman dahulu dan merupakan warisan nenek moyang yang dilsetarikan oleh masayarakat Bali sampai saat ini.

Ayam betutu merupakan ayam yang dipanggang secara utuh dengan bumbu rempah yang khas dan memiliki citarasa yang mampu menggoyang lidah. Makanan yang populer di Bali ini sangat mudah ditemui di PKL atau resto disana. Umumnya, oalahan tersebut mempunyai rasa yang sangat pedas dan cara mengolahnya yang cukup lama menjadikan panganan satu ini menjdai primadona makanan tradisonal khas Bali. Nah, seperti apa resep membuat ayam betutu yang pedas dan mudah bagi pemula? Yuk, intip disini!
Mau Plesiran ke Bali Coba Resep Ayam Betutu ini Untuk Pemanasan!

Bahan-bahan:


1 ekor Ayam kampung utuh (1 ½ kg)
2 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
aluminium foil
daun pisang secukupnya
Mau Plesiran ke Bali Coba Resep Ayam Betutu ini Untuk Pemanasan!
Daun pisang untuk membungkus ayam agar lebih terasa kelezatannya

Bumbu halus:


15 buah cabai merah, buang bijinya
120 gram bawang merah
6 siung bawang putih
2 ruas jahe, ukuran kecil
2 ruas kunyit, bakar sebentar
2 ruas lengkuas
4 butir kemiri, sangrai
1 sdt ketumbar bubuk
2 batang serai, memarkan
4 lembar daun jeruk purut
2 sdt garam
½ sdt lada hitam
90 ml minyak goreng

Cara membuat:

  • Panaskan wajan diatas api sedang, masukkan minyak dan tumis bumbu halus hingga berbau harum. Aduk sesekali secara perlahan agar tidak gosong. Matikan api dan sisihkan.
  • Cuci bersih ayam, lalu bilas beberapa kali dengan air. Lumuri ayam dengan bumbu terbalur semua, jika perlu masukkan juga bumbu kedalam daging ayam agar lebih terasa. Diamkan selama beberapa saat hingga rempah meresap.
  • Langkah selanjutnya, masukkan batang serai dan daun salam kedalam daging ayam, kemudian bungkus semua menggunakan daun pisang serta lapisi juga dengan aluminium foil.
  • Kukus ayam kedalam panci kukus diatas api sedang sekitar 2 jam, tunggu hingga berbau harum dan empuk. Angkat dan diamkan.
  • Panggang ayam yang telah dikukus didalam oven dengan 185 derajat celcius selama 2 jam, kemudian tunggu hingga matang. Ayam betutu yang nikmat siap untuk dihidangkan. Untuk bahan pelengkap selain nasi, bisa menggunakann sambal dan lalapan seperti daun kemangi, kubis, selada, dan ketimun yang segar dan dapat menambah kelezatan ayam betutu.

Itu tadi resep praktis cara membuat ayam betutu khas Bali asli yang dapat dipraktekkan sendiri dirumah. Tertarik untuk mencoba membuat kudapan tradisional yang luar biasa ini? Selamat mencoba ya.

Yuk, Intip Resep Minuman Khas Sulawesi yang Wajib Dicoba!

6:43 PM
Jalan-jalan ke pulau yang berada di timur Indonesia. Daerah yang bersebelahan dengan Maluku dan Kalimantan. Dengan keindahan yang luar biasa menjadikan Sulawesi sebagai salah satu spot wisata yang sayang untuk dilewatkan.

Mulai dari wisata bahari dan tempat wisata yang indah, hingga kuliner khas Sulawesi yang lezat serta wajib untuk dijelajahi satu persatu. Karena pada cerita sebelumnya yang membahas tentang resep makanan dan kue, kali ini Woobwl akan mencoba berbagi resep minuman a la dua daerah yang sudah populer dengan minuman khasnya. Es kacang merah asal Manado yang segar dan sarabba khas Makasar yang memiliki segudang manfaat.
Yuk, Intip Resep Minuman Khas Sulawesi yang Wajib Dicoba!

Penasaran dengan resep minuman khas Sulawesi yang segar dan sehat? Yuk, intips keseruannya disini!

1. Es Kacang Merah Manado


Yuk, Intip Resep Minuman Khas Sulawesi yang Wajib Dicoba!
Manisnya kacang dipadu segarnya es serut khas Manado

Bahan:

300 gram kacang merah
3 cm kayu manis
650 ml air
8 sdm susu kental manis
es serut secukupnya
250 gram gula merah, cincang halus

Cara membuat:

  • Rendam kacang merah ke dalam air hingga mengembang dan agak lunak. Diamkan selama beberapa menit. Cuci kacang hingga bersih, bilas lalu tiriskan.
  • Panaskan air ke dalam panci diatas api sedang, masukkan kacang merah dan kayu manis. Rebus hingga matang. Matikan api dan diamkan.
  • Step selanjutnya yaitu rebus air di dalam panci yang berbeda, kemudian tambahkan gula merah yang sudah dicincang dan kacang merah. Aduk sesekali dan tunggu hingga air surut dan mengental.
  • Angkat rebusan kacang dan gula, lalu masukkan kedalam gelas saji atau mangkuk.
  • Tambahkan es serut dan susu kental manis diatasnya. Untuk topping juga bisa ditambahkan beberapa buah-buahan seperti nangka atau mangga. Es kacang merah a la Manado yang segar siap untuk dinikmati

2. Sarabba Khas Makasar


Yuk, Intip Resep Minuman Khas Sulawesi yang Wajib Dicoba!
Minuman yang cocok untuk mengalahkan hawa dingin

Bahan:

650 ml air
3 ruas jahe ukuran sedang, digeprek
3 batang serai, ambil bagian yang berwarna putih
250 gram gula merah, cincang halus
Santan secukupnya
kuning telur ayam atau bebek
merica

Cara membuat:

  • Rebus air diatas api sedang hingga mendidih, lalu tambahkan jahe, serai dan gula merah yang sudah dihaluskan.
  • Kecilkan api, kemudian masukkan santan dan merica. Aduk perlahan secara terus menerus agar tekstur santan tidak pecah. Tunggu hingga berbuih. Matikan api dan sisihkan
  • Siapkan gelas dan masukkan kuning telur ke dalamnya. Tuang rebusan rempah dan aduk hingga merata. Sarabba khas Makasar ready to serve now.

Resep dua minuman tersebut memang sudah menjadi budaya di masyarakat Sulawesi. Minuman yang diturunkan dari nenek moyang patut dilestarikan dan menjadi salah satu ikon di daerah tersebut. selain jamu khas Jawa, coba juga minuman tradisonal khas Sulawesi yang segar dan menyehatkan ini. Berani untuk membugarkan badan dengan kedua resep tadi?

Ini Dia 2 Kuliner Nikmat Khas Laos yang Patut untuk Dicoba!

6:24 PM
Berkunjung ke kawasan Asia Tenggara pastilah hal yang sangat menyenangkan, bila ingin bertandang ke salah satu negara yang terkenal dengan julukan “negeri seribu gajah” salah satunya.

Itulah Laos, negara dengan keindahan yang patut untuk dijelajahi baik dari sektor pariwisata maupun kebudayaannya.Kali ini Woobwl akan membahas sedikit tentang kuliner Laos yang sudah terkenal hingga ke manca negara.
Ini Dia 2 Kuliner Nikmat Khas Laos yang Patut untuk Dicoba!

Laos terkenal dengan kuliner tradisonal yang kaya rempah dan tidak kalah dengan negeri tetangganya Thailand dan Kamboja. Olahan yang jadi primadona disana antara lain salad papaya dan beberapa masakan peninggalan budaya Perancis yang masih dapat dijumpai di beberapa kota. Kudapan lezat yang juga banyak diolah disana yaitu ayam laos atau Kai lao dan Stir Fried Chicken With Mushrooms. Penasaran seperti apa kedua panganan tersebut? yuk, coba buat sendiri dengan resep masakan Asia a la Woobwl!

1. Stir Fried Chicken With Mushrooms


Ini Dia 2 Kuliner Nikmat Khas Laos yang Patut untuk Dicoba!
Stir fried chicken with mushrooms








Bahan:

1 ekor ayam ukuran kecil yang sudah dipanggang
200 gram jamur kancing
1 sdt jahe parut
150 ml air
4 siung bawang putih, cincang
2 sdm daun ketumbar yang sudah dihaluskan
2 sdm minyak
2 sdt gula
Garam secukupnya

Cara membuat:

  • Rendam jamur yang sudah dicuci bersih kedalam air panas selama sekitar 30 menit. Saring, lalu potong dadu.
  • Potong ayam menjadi potongan kecil atau juga bisa disuwir dengan ukuran sedang.
  • Tumis bawang putih dan jahe, lalu tambahkan ayam dan aduk hingga berubah warna. Masukkan jamur, air, gula dan garam secukupnya.
  • Setelah mendidih, tambahkan daun ketumbar yang sudah dihaluskan dan aduk hingga merata dan matang. Angkat dan sajikan dengan nasi panas yang nikmat. Porsi untuk 3-5 orang.

2. Ayam laos


Ini Dia 2 Kuliner Nikmat Khas Laos yang Patut untuk Dicoba!
Ayam laos








Bahan:

1 ekor ayam ukuran sedang yang sudah dipanggang
250 gram udang kupas, rebus
2 siung bawang putih, memarkan
2 siung bawang merah, cincang halus
1 cabai merah, cincang
½ cangkir beras
2 sdm daun ketumbar yang sudah dihaluskan
1 sdm minyak
½ sdt lada hitam
150 ml santan cair
100 ml susu tawar cair
Garam secukupnya

Cara membuat:

  • Cuci bersih ayam, lalu bilas dengan air bersih. Uleni ayam dengan bumbu garam dan bawang putih. Goreng ayam yang sudah dibumbui, angkat dan tiriskan.
  • Tumis bawang merah, bawang putih, lada hitam dan cabai, lalu aduk sampai berbau harum. Tambahkan garam secukupnya dan aduk kembali hingga matang.
  • Masukkan daun ketumbar cincang, beras dan santan, aduk sesekali dan jaga jangan sampai santan pecah, serta tunggu hingga mendidih.
  • Tahap selanjutnya yaitu memasukkan ayam serta udang kupas ke dalam kuah santan diatas api sedang. Tambahkan sedikit air dan susu tawar, aduk hingga bumbu meresap dan mendidih. Angkat dan Kai Lao sudah siap untuk disajikan dengan daun bawang cincang dan bawang goreng yang nikmat.

Mudah bukan? Itu dia resep olahan ayam laos dan ayam goreng jamur a la negara Laos yang patut untuk dipraktekkan sendiri di rumah. Olahan yang mudah karena tidak jauh dengan bumbu rempah a la negeri sendiri dan bahan yang tidak sulit untuk dijumpai. Selamat makan ya!

Si Hitam Legit dan Menyegarkan, Resep Es Dawet Ireng yang Istimewa!

2:36 AM
Bulan kemarau yang identik dengan teriknya siang pasti sangat mengganggu, apalagi jika sedang ingin aktifitas diluar rumah.

Saat cuaca sedang panas, menyajikan minuman dingin layak untuk dicoba. Salah satu yang bisa menjadi pilihan adalah
Saat cuaca sedang panas, menyajikan minuman dingin layak untuk dicoba. Salah satu yang bisa menjadi pilihan adalah minuman khas daerah Purworejo yang sudah terkenal, yaitu es dawet ireng atau dawet hitam.

Si Hitam Legit dan Menyegarkan, Resep Es Dawet Ireng yang Istimewa!
Di daerah asalnya es dawet ireng sangat mudah untuk didapat karena banyak dijual oleh para PKL. Dinamakan es dawet ireng sebab es tersebut sebenarnya mirip es dawet atau cendol pada umumnya, hanya yang membedakannya adalah cendol es ini berwarna hitam legam karena di campur menggunakan abu sisa pembakaran batang padi yang sudah selesai dipanen, wah bagaimana rasanya ya? Nah kali ini Woobwl akan memberikan resep mudah membuat es dawet ireng yang segar serta enak.

Bahan-bahan:

60 gram tepung beras
50 gram tepung sagu
1 ½ sdm abu merang yang sudah dilarutkan dengan 50 ml air, saring
600 ml air
1 sdt garam
1 sdt pewarna hitam
Air es

Bahan kuah:

500 ml santan
2 lembar daun pandan
Garam secukupnya
Si Hitam Legit dan Menyegarkan, Resep Es Dawet Ireng yang Istimewa!
Abu merang sisa pembakaran padi ternyata berguna sebagai dawet!


Bahan sirup:

250 gram gula jawa, haluskan
250 ml air
2 lembar daun pandan

Bahan Topping:

Es serut secukupnya
Buah nangka, potong dadu
Susu kental manis rasa vanilla (optional)

Cara membuat:

  • Campur bahan cendol yaitu tepung beras, tepung sagu, air, dan air abu merang. Lalu aduk hingga merata dan jangan sampai menggumpal.
  • Tambahkan garam secukupnya, pewarna hitam, dan aduk kembali. Kemudian masak diatas api sedang sambil terus diaduk sampai mengental.
  • Tuang air es kedalam wadah lalu taruh cetakan cendol diatasnya, kemudian tuang adonan cendol yang sudah matang sambil ditekan agar menjadi bentuk kecil dan memanjang. Saring dan sisihkan.
  • Tahap selanjutnya yaitu rebus bahan sirup diatas api kecil sambil diaduk hingga mendidih, matikan api lalu diamkan.
  • Dalam wadah terpisah didihkan bahan kuah santan sambil diaduk hingga mendidih, jaga agar santan tidak pecah. Matikan kembali api lalu masukkan sirup dan santan ke dalam lemari pendingin agar kebih segar.
  • Setelah keduanya dingin, siapkan gelas saji dan masukkan 1 sdm potongan nangka, cendol hitam dan susu kental manis. Kemudian siram dengan kuah santan. Beri es serut diatasnya dan terakhir, tuang sirup sebagai pelengkap minuman. Es dawet ireng yang lezat ready to serve now.

Selain rasanya yang mampu menggoyang lidah dan melepas dahaga, es dawet ireng juga berkhasiat untuk menghilagkan panas dalam. Minuman tradisonal yang mudah dibuat dan menyehatkan ini bisa dicoba sendiri di rumah. Rasakan manfaat minuman alami dengan es dawet ireng. Keep healthy!