Kuliner Khas Surabaya yang Pedasnya Menggoda, Yuk Mampir !

9:56 PM
kuliner surabaya

Surabaya merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia. Sebagai ibukota Provinsi Jawa Timur, Surabaya  menjadi tujuan para wisatawan lokal dan mancanegara dari seluruh dunia.

Hal ini membuat wisata baik kuliner maupun wisatanya di Surabaya mengalami perkembangan yang pesat. Terdapat banyak tempat makan yang menyediakan berbagai kuliner khas Surabaya dengan cita rasa yang begitu enak.

Untuk kuliner surabaya sendiri juga sangat bermacam macam hingga membuat banyak orang senang.

Berikut macam makanan khas Surabaya yang bakal menjadikan liburanmu di Surabaya menjadi lebih berkesan dan asyik.

1. Sate Klopo Ondomohen Ny. Asih



Sate klopo menggunakan bahan-bahan yang sama seperti sate pada umunya, yaitu dari daging sapi atau daging ayam, dan bukan dari kelapa yang dibuat menjadi sate. Yang menjadi pembeda, Sate Klopo menggunakan campuran jeroan dan lemak sapi untuk menambah cita rasa gurih.

Selain itu, sate juga dilumuri dengan parutan kelapa terlebih dahulu sebelum dibakar yang menjadikan sate memiliki rasa yang enak dan bikin ketagihan.

Banyak sekali penjual Sate Klopo yang bisa kamu temukan di Surabaya, salah satu warung sate yang paling terkenal adalah Sate Klopo Ondomohen Ibu Asih.

Warung ini bisa kamu temukan di sebelah barat Balai kota Surabaya di Jalan Walikota Mustajab no 36, Surabaya.

Meski warung sate ini sederhana, tapi untuk menikmati kelezatannya kamu harus mengantri , karena warung ini terkenal tidak pernah sepi pelanggan. Warung sederhana ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama sama keluarga, teman maupun sahabat.

2. Sego Sambel Mak Yeye



Sego Sambel Mak Yeye menjadi sebuah kuliner yang fenomenal di kalangan pemuda pemudi Surabaya. Warung mulai dibuka pada pukul 22.00 WIB, dan itu membuat banyak pelanggan yang mengantri demi merasakan kelezatan sego sambel buatan mak Yeye.

Dari plating food, kuliner ini terlihat unik karena nasinya tertutupi oleh sambal dan lauk pauk yang melimpah dan diletakkan diatas nasi. Beberapa lauk yang ditawarkan dalam menu, mulai dari iwak pe (ikan pari panggang), telur dadar dan tempe goreng.

Menikmati makanan ini ada di Jalan Jagir Wonokromo Wetan No.12, Jagir, Wonokromo, Surabaya. Sangat menantang rasa pedasnya dan sangat cocok untuk orang yang penggemar pedas.

3. Lontong Balap Garuda Pak Gendut



Lontong balap adalah salah satu makanan yang menjadi ikon kuliner kota Pahlawan. Asal mulanya nama lontong balap, berasal dari kebiasaan para penjual yang memikul barang dagangannya. Karena berat, para penjual lontong balap berjalan dengan cepat seperti orang balapan.

Makanan ini terdiri dari potongan lontong, tahu goreng, lentho (terbuat dari kacang tholo , singkong dan kelapa parut digoreng), bawang goreng dan taoge yang banyak dan kemudian disiram kuah. Juga tidak ketinggalan bumbu petis yang menambah kelezatan lontong balap.

Penjual lontong balap yang terkenal adalah Lontong Balap Garuda Pak Gendut. Makanan ini akan kamu temukan di Jalan. Kranggan No.60, Sawahan, Kec. Sawahan, Surabaya.

Bagaimana sudah mencoba atau sudah menyiapkan rencana untuk mencoba?


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »